Pantai tanjung setia adalah pantai tidak asing dikenal oleh kebanyakan orang. Pasalnya pantai ini sangat menarik bila di kunjungi. Bagi yang ingin berencana liburan ke pantai, salah satu pantai ini wajib masuk ke daftar list liburan.
Seperti yang diketahui bahwa liburan adalah momen yang dinanti nanti oleh banyak orang. Terlebih mendatangi salah satu pantai ini. Bagi yang belum pernah mungkin akan sangat penasaran dengan pantai tanjung setia ini. Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini:
Rute dan Harga Tiket Tanjung Setia (HTM)
Bagi yang liburannya bersama keluarga, tentu akan sangat mengasyikan bila berkunjung ke pantai ini. Namun bagi yang baru pertama kali sudah dipastikan belum mengetahui lokasi atau rutenya.
Letak pantai tanjung setia ini berada di provinsi Bandar Lampung, tepatnya di Desa Tanjung Setia yang berada di Kabupaten Lampung Barat. Tepatnya di jalan Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan Pesisir Barat, Kota Lampung 34875, Indonesia.
Dan terletak pada jalur lurus di samudra hindia dengan gelombang yang sangat besar. Pantai ini juga disebut sebagai sirkuit internasional yang tidak kalah bagusnya dengan pantai pantai yang ada di Pulau Bali. Bagi yang berangkat dari bandar lampung mungkin akan menempuh perjalanan yang lumayan panjang, yaitu sekitar 5 sampai 7 jam.
Untuk harga tiket masuknya sendiri tidak mahal, hanya sekitar dua puluh ribu saja. Harga tiket segini berlaku bagi anak anak sampai orang dewasa. Namun tiket pada pantai ini masih berubah ubah. Terkadang juga delapan ribu untuk tiap orangnya.
Tips berwisata ke pantai Tanjung Setia
Ketika berlibur ke pantai ternyata ada beberapa tips yang harus diketahui. Tips ini bertujuan untuk menghindari hal hal yang tidak baik ketika liburan ke pantai. Bagi yang belum tahu simak tips nya di bawah ini:
1. Pakai Pakaian yang Ringan dan Tipis
Seperti yang diketahui bahwa pantai memiliki cuaca yang panas. Sehingga tidak cocok ketika memakai pakaian yang tebal. Alangkah baiknya gunakan pakaian yang tipis dan ringan. Karena dengan memakai pakaian yang tipis akan terhindar dari suhu yang panas. Dengan begitu liburan di pantai akan terasa nyaman.
2. Jangan Berkunjung Sendiri
Ketika menikmati cantiknya pantai tentu akan lebih asyik jika dinikmati bersama keluarga atau orang terdekat. Ciptakan keseruan ketika bermain di pantai tanjung setia ini dengan bermain voli, berjemur atau hanya sekedar main main air saja. Dengan bermain bersama teman, liburan akan terasa hidup daripada berkunjung sendirian di pantai.
3. Menjaga Kewaspadaan dan Keberhati-hatian
Ketika berada di bawah sinar matahari, menikmati suasana pantai dengan santai bukan berarti kita boleh lengah dalam menjaga kewaspadaan. Hindari terlalu larut dalam memejamkan mata atau terlalu asyik dengan alunan musik dari headset.
Selalu perhatikan keberadaan barang-barang pribadi dan waspadai kemungkinan adanya binatang laut di sekitar. Jangan sampai tersengat atau tergigit oleh mereka.
4. Segeralah Mandi Setelah Bermain Air
Setelah puas bermain ,main air pantai dan juga berenang bersama kawan, maka segeralah membersihkan diri dengan mandi. Seperti yang diketahui bahwa air laut mengandung garam yang dapat menyebabkan penyakit, seperti alergi.
Jangan biarkan pakain bekas air laut menempel badan badan terlalu lama, karena kandungan pada garamnya dapat membuat kulit menjadi rusak. Jika merasa nyaman, manfaatkan fasilitas kamar mandi yang disediakan oleh pengelola.
Pastikan untuk membersihkan tubuh dengan air bersih, sehingga garam dari air laut benar-benar terhapus.
Demikianlah uraian lengkap tentang Pantai Tanjung Setia. Pantai ini cocok untuk dijadikan referensi ketika bingung akan liburan kemana. Dalam uraian ini, juga telah diberikan beberapa tips saat berkunjung ke pantai agar nyaman dan aman.