Goa Sunyaragi Cirebon memiliki perbedaan mencolok dari goa-goa pada umumnya yang biasanya gelap dan pengap. Dikatakan demikian pasalnya goa ini lebih mirip sebuah taman yang dihiasi dengan bangunan-bangunan menyerupai goa.
Oleh karena hal tersebut, destinasi wisata ini sering dikenal sebagai Taman Sari Sunyaragi. Selain menjadi objek wisata, tempat ini juga merupakan tujuan wisata sejarah bagi para pengunjung yang datang ke Cirebon.
Pada masa lampau, Goa Sunyaragi berfungsi sebagai tempat peristirahatan bagi Sultan dan para pejabat kerajaan, serta digunakan sebagai lokasi untuk bertapa. Taman Sari Sunyaragi ini dirancang dengan sangat unik, menonjolkan bangunan yang dikelilingi oleh batuan karang sebagai hiasannya.
Lokasi Goa Sunyaragi
Goa Sunyaragi beralamat di Jl. By Pass Brigjen Dharsono, Desa Sunyaragi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. Tempat ini mudah diakses karena lokasinya yang strategis di pusat kota, dapat dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun umum. Jaraknya sekitar 1,5 km dari Terminal Harjamukti Cirebon dan sekitar 5 km dari stasiun kereta api Cirebon.
Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya
Goa Sunyaragi buka setiap hari, dari Senin hingga Minggu, mulai pukul 08.00 hingga 17.00 waktu setempat. Tiket masuk ke Taman Sari Sunyaragi sangat terjangkau, hanya sebesar Rp. 15.000 per orang, dan khusus pelajar hanya Rp. 10.000 per orang.
Jika berkunjung dalam rombongan lebih dari 5 orang, wajib menggunakan pemandu yang akan menjelaskan sejarah Goa Sunyaragi secara rinci. Biaya tambahan untuk layanan pemandu adalah sekitar Rp. 50.000.
Apa Saja Hal Menarik Di Goa Sunyaragi Cirebon?
Tentunya goa yang ada di Cirebon ini menyimpan banyak hal yang menarik. Apa saja hal-hal yang menarik tersebut? Untuk lebih lanjutnya, simak berikut di bawah ini:
1. Memiliki Beberapa Goa dengan nama yang Berbeda-beda
Salah satu daya tarik utama Goa Sunyaragi adalah keberadaan beberapa goa dengan nama dan fungsi yang berbeda-beda. Di antaranya adalah Goa Pengawal, Goa Pandekemasan, Goa Simanyang, Bangsal Jinem, Mande Beling, Goa Peteng, Gungkup Puncit, Goa Langse, Kamar Panembahan, Kamar Kaputren, Bale Kambang.
Ada juga Goa Arga Jumut, Goa Padang Ati, Goa Kalanggengan, Goa Lawa, dan Goa Pawon. Setiap goa dan bangunan tersebut memiliki sejarah yang unik, dan pengunjung disarankan untuk menggunakan pemandu agar mendapatkan penjelasan yang lebih mendalam selama eksplorasi.
2. Bentuk Bangunannya yang Unik
Keunikan Goa Sunyaragi terletak pada bangunannya yang hampir di setiap sudutnya dihiasi oleh batuan karang. Batuan karang yang menghiasi bangunan tersebut membentuk pola yang menyerupai awan di atas temboknya.
Selain itu, ada sebuah goa yang memperlihatkan teknologi canggih pada masanya. Contohnya adalah Goa Pandekemasan, yang berperan sebagai tempat produksi dan penyimpanan senjata dengan sistem ventilasi yang optimal dan kedap suara.
3. Dibagi Menjadi 2 Bagian
Goa Sunyaragi Taman Sari Sunyaragi terdiri dari dua bagian utama, yaitu Pesanggrahan dan Bangunan Goa, membentuk sebuah kompleks yang menarik untuk dieksplorasi. Pada masa lalu, tempat ini dikelilingi oleh air, tetapi sekarang telah mengalami kekeringan dan sebagian besar wilayahnya telah menjadi daratan. Hanya beberapa bagian tertentu yang masih terendam air.
4. Terdapat Wahana Bermain
Agar lebih menarik bagi pengunjung, di area Goa Sunyaragi telah dibangun beberapa wahana permainan seru. Adapun wahana yang tersedia adalah seperti sepeda terbang, balon udara, dan ayunan gantung.
5. Memiliki Taman yang Indah
Di samping keunikan bangunannya, Taman Sari Sunyaragi atau Goa Sunyaragi juga dikenal dengan keindahan tamannya yang sering digunakan sebagai lokasi pemotretan pre-wedding.
6. Mitos Goa Sunyaragi
Goa Sunyaragi Cirebon juga memiliki sebuah mitos yang tersebar luas di kalangan masyarakat. Mitos ini berkaitan dengan masalah jodoh, khususnya terkait larangan untuk seorang perawan menyentuh patung batu yang disebut Perawan Sunti di dalam goa tersebut.
Menurut mitos ini, jika seorang perawan melanggar larangan tersebut, diyakini bahwa ia akan kesulitan dalam menemukan jodoh. Namun, terdapat cara untuk mengatasi mitos tersebut.
Salah satunya adalah dengan memasuki Goa Kelanggengan, yang dipercaya memiliki kekuatan untuk melanggengkan sesuatu, termasuk membantu menyelesaikan masalah jodoh.