Pasar Seni ITB 2014 yang akan kembali diselenggarakan pada 23 November 2014 mendatang, diprediksi mampu menjadi magnet terbesar bagi masyarakat kota Bandung dan sekitarnya. Diperkirakan 500.000 lebih pengunjung akan memadati Jalan Ganesha Bandung, percis di depan gerbang ITB.
Penyelenggaraan Pasar Seni ITB 2014 dan tahun-tahun sebelumnya, masih dianggap sebagai festival seni terbesar bukan hanya di Bandung atau Indonesia, tetapi se Asia Tenggara. Karenanya wajar, sekali pun penyelenggara utama adalah anak-anak Seni Rupa ITB, namun agenda ini tetap dianggap akan sebagai agenda terbesar terutama bagi masyarakat Bandung.
Di pagelarannya kali ini, Pasar Seni ITB akan kembali mengundang band papan atas untuk memeriahkan pesta seni terbesar ini. Di samping juga band lokal dan band yang sedang naik daun, seperti yang terjadi pada the Cangcuter pada dua musim ke belakang.
Seperti musim-musim ke belakang, band yang memeriahkan akan pentas di panggung utama, tepat di depan gerbang ITB. Dengan kata lain, kemeriahan dan kegembiraan masyarakat akan tumpah ruah di sepanjang Jalan Ganesha.
Dalam festival kali ini, acara akan dimulai tepat pukul 07.00 di Balai Kota Bandung. Pembukaan sekaligus melepas Fun Walk dan Fun Bike menuju lokasi utama di Kampus ITB dan Jalan Ganesha. Dengan demikian jelas terlihat seperti apa kemeriahan acara ini hanya dari pembukaannya saja.
Dalam Festival kali ini, selain panggung utama, Pasar Seni ITB pun membuka beberapa wahana yang bisa dikunjungi, semisa Tak Kenal Maka Tak Sayang, Semestarium, Kotak Kontak, Komplek Karya Raya, Museum Satu dan Fast Art.
Satu hal yang pasti terjadi dan harus diinformasikan, acara ini sudah pasti akan memicu kemacetan yang sangat panjang. Seperti juga yang terjadi pada musim sebelumnya, dampak kemacetan bukan hanya di wilayah Dago dan Taman Sari sebagai lokasi terdekat, tetapi hampir seluruh kota Bandung. Karenanya, sangat dianjurkan bagi warga Bandung untuk tak menggunakan kendaraan pada hari tersebut, terutama bagi mereka yang berniat mengunjungi Pasar Seni ITB 2014 ini.