Wisata alam Bandung di Ciwidey tentunya sudah populer di kalangan masyarakat Jawa Barat. Bandung, khususnya Ciwidey, memang memiliki sejuta pesona keindahan alam, tak heran bila kawasan ini kerap menjadi tujuan bagi para wisatawan dari luar kota. Lalu, objek wisata apa saja yang ada di Ciwidey?
Berbagai Objek Wisata Alam Bandung di Ciwidey
Kawah Putih Ciwidey
Salah satu wisata alam yang paling terkenal di Ciwidey adalah Kawah Putih. Wisata ini berupa danau di sebuah kawah yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Mengapa dinakaman Kawah Putih? Karena sebagain besar tanah yang ada di lokasi ini memang berwarna putih akibat tercampur belerang. Warna air danau yang kehijau-hijauan juga terlihat sangat serasi dengan pesona alam di sekitarnya yang masih terlihat natural.
Kawah Putih sendiri sering sekali dijadikan lokasi foto pre-wedding, karena keindahan alamnya memang benar-benar mengagumkan. Anda juga tertarik datang ke sini? Cukup siapkan uang Rp12.000-Rp15.000, kita bisa masuk ke lokasi Kawah Putih dan menikmati pemandangan alam yang mempesona.
Situ Patengan
Situ Patengan merupakan salah satu wisata alam Bandung di Ciwidey yang juga sangat terkenal. Wisata yang satu ini berupa danau alami yang memiliki pemandangan menakjubkan di sekitarnya. Ditambah dengan suhu sejuk dan hijaunya hamparan perkebunan teh, danau di Situ Patengan ini menjadi lebih indah dan membuat pengunjung betah berlama-lama di sana.
Situ Patengan juga menyediakan sarana hiburan bagi para pengunjung, seperti sepeda air dan perahu. Jadi kita bisa sedikit menjelajah danau yang ternyata punya nilai historis yang mungkin belum diketahui oleh banyak orang. Bila ingin berkunjung ke sini, kita cukup merogoh kocek sebesar Rp6.000/orang.
Kolam Air Panas Ciwalini
Ingin berenang di kolam air panas? Kunjungi saja pemandian di Ciwalini. Lokasinya berada di antara Kawah Putih dan Situ Patengan. Dengan air yang bersumber dari Gunung Patuha, pengunjung dijamin puas berendam dan merasakan kehangatan air di pemandian tersebut.
Di tempat wisata ini juga menawarkan fasilitas-fasilitas lain, mulai dari taman bermain, saung/ gubuk kecil, hingga tempat makan. Kita pun tak perlu mahal-mahal membayar tiket, cukup dengan Rp12.000/orang kita sudah bisa masuk ke kawasan wisata Ciwalini. Bila ingin berenang, kita harus membayar Rp5.000/orang. Sangat murah, bukan?
Bumi Perkemahan Ranca Upas
Bumi perkemahan Ranca Upas yang ada di Ciwidey ini juga bisa jadi alternatif wisata bagi mereka yang suka berkemah. Lokasinya tak jauh dari Kawah Putih, kira-kira 5 km atau 10 menit perjalanan dengan kendaraan.
Areanya sangat luas dan banyak sekali pepohonan yang menambah sejuknya udara, sangat nyaman dan cocok untuk dijadikan lokasi berkemah. Selain hamparan padang rumput dan hutan lindung, di sini juga ada penangkaran rusa seluas 4-5 hektar yang menjadi daya tarik tersendiri di kawasan tersebut.
Itulah beberapa objek wisata alam Bandung di Ciwidey yang patut dikunjungi. Selamat berlibur!