Paris Van Java atau PVJ Bandung merupakan salah satu pusat perbelanjaan paling terkenal di kota kembang. Lokasinya terletak di Jl. Sukajadi No. 131-139 dan memiliki situs resmi yang beralamat di paris-van-java.com. Melalui konsep yang diusung Resort Lifestyle Place, PVJ menawarkan sebuah pengalaman unik pada pengunjungnya, yaitu kombinasi antara kegiatan wisata belanja, kuliner, hingga hiburan.
Konsep Penataan Tenant Dan Ruang
Jika dilihat dari desain interiornya, PVJ menyediakan berbagai macam tenant yang terdiri dari brand-brand fashion dari kelas nasional hingga internasional. Demikian pula dengan kulinernya, yang disajikan bukan hanya masakan tradisional dan nusantara saja, tapi juga menu lain dari kawasan Asia hingga Eropa. Dan tentu saja tidak ketinggalan aneka sarana hiburan seperti bioskop yang menyajikan film-film terbaru, wahana permainan, karaoke, dan sebagainya.
Arsitektur bangunan PVJ menerapkan konsep open air atau gaya terbuka. Hal ini menjadikan tenant-tenant ukuran kecil yang jumlahnya mencapai ratusan dapat ditata dengan rapi, hampir mirip dengan bazar. Hal ini membuat semua pengunjung yang datang ke tempat tersebut tetap merasa nyaman.
Apalagi gaya arsitektur ini juga menjadikan ruang dalam tetap terlihat terang meskipun hanya memakai pencahayaan lampu dan listrik secara terbatas. Karena sinar matahari bisa masuk ke dalam ruang secara leluasa dari pagi hingga petang. Selain itu meski pada siang hari matahari memancarkan sinarnya dengan terang, namun suasana dalam ruang tetap terasa sejuk.
Area Kuliner
Begitu masuk ke area PVJ Bandung, pengunjung akan langsung berhadapan dengan berbagai macam resto kelas menengah atas dan kafe. Mulai dari sekedar bersantai atau ngobrol sambil ngopi bersama, menikmati aneka menu masakan nusantara hingga Asia maupun Eropa semua bisa dilakukan di tempat ini.
Selain itu, di setiap lantainya juga tersedia tenant-tenant sejenis yang tersebar di beberapa titik. Kondisi seperti inilah yang menjadikan pusat belanja dan hiburan ini terlihat makin unik dan setiap hari selalu penuh dengan pengunjung. Terutama pada siang hingga malam, apalagi pada saat akhir pekan serta hari libur. Dijamin, pengunjung dan wisatawan yang suka dengan kegiatan kuliner tidak akan pernah merasa bosan datang ke sini.
Belanja Fashion
Jika masuk lebih ke dalam lagi, pengunjung akan dilayani dengan jejeran tenant fashion serta butik yang menjual aneka macam busana atau pakaian dan produk-produk fashion lainnya. Selain buatan dalam negeri sendiri, banyak pula tenant yang menjual fashion luar negeri dan impor. Hampir semuanya merupakan merk kondang dan terkenal sebagai produk yang berkualitas.
Penggemar wisata belanja pasti akan menganggap tempat ini sebagai surga mereka. Apalagi produk fashion yang dijual sangat lengkap serta beberapa diantaranya berani memberikan potongan harga atau diskon yang cukup tinggi. Dan yang membuat pengunjung merasa lebih senang adalah akses yang disediakan untuk berjalan lebih luas dibanding dengan mall lainnya yang ada dikota kembang.
Hotel Terdekat Di Paris Van Java
Untuk pengunjung dari luar kota yang ingin berwisata dan berbelanja di Paris Van Java atau PVJ Bandung, tidak usah merasa bingung karena di sekitar daerah tersebut ada beberapa hotel yang bisa dipilih dan dijadikan tempat penginapan.
Misalnya, Scarlet Dago Hotel yang berada di Jl. Siliwangi No. 5 Dago. Hotel bintang dua ini cuma berjarak sekitar dua kilometer saja dari Mall PVJ. Semua kamarnya menggunakan gaya modern dan dibandrol dengan tarif kurang lebih 800 ribu rupiah per malam.
Apabila ingin mencari hotel yang lebih dekat lagi dengan PVJ Bandung bisa memilih De Java Hotel yang jaraknya hanya sekitar 100 meter, sehingga bisa diakses dengan berjalan kaki. Bahkan hotel bintang ini mematok harga yang lebih murah sekitar 650 ribu rupiah per malam untuk kamar standar.
Penasaran bukan? Segera datang ke Bandung!