Du Chocolat, Cafe Coklat Bandung Untuk Penikmat Makanan Cokelat

26 Likes Comment
Du Chocolat

Du Chocolat adalah cafe coklat Bandung yang mulai berdiri pada awal bulan Mei 2006. Ketika pertama kali buka, lokasinya ada di apartemen Setiabudhiu. Tapi saat ini sudah pindah di lokasi yang baru yaitu Jalan Buton 12. Meski berada di area perumahan, tapi cafe ini selalu penuh oleh pengunjung yang silih ganti berdatangan.

Bahkan ketika malam tiba khususnya akhir pekan, hampir bisa dipastikan semua meja terisi dan pengunjung yang baru datang harus menunggu dulu. Karena itu disarankan meminta konfirmasi pada customer service dulu agar tidak kecele. Nomor yang bisa dihubungi yaitu 022-4234927.

Du Chocolat, Cafe Coklat Bandung Untuk Penikmat Makanan Cokelat

Konsep Menu

Salah satu kelebihan utama yang dipunyai Cafe Du Chocolate adalah semua bahan didatangkan dari luar negeri. Namun untuk resepnya merupakan resep asli bikinan sendiri. Konsep dari cafe ini adalah cafe keluarga.

Karena itu penataan ruang dan interiornya bernuansa rumahan. Di setiap sudutnya terdapat kursi sofa yang membuat pengunjungnya selalu merasa nyaman untuk duduk dan bersantai. Apalagi bangunan yang digunakan sebelumnya memang merupakan tempat tinggal.

Begitu masuk ke ruang cafe, pengunjung akan diberi daftar menu yang tampilannya hampir sama dengan majalah. Di dalamnya tidak hanya berisi nama menu masakan saja. Ada beberapa artikel yang berhubungan dengan cokelat lengkap dengan foto-fotonya.

Tujuannya adalah agar semua pelanggan bisa lebih mudah menentukan jenis menu yang disukai atau dipilih. Selain itu juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan tentang segala hal yang berkaitan dengan cokelat. Kemudian untuk menghindari rasa bosan, setiap dua bulan sekali buku menu tersebut diganti dengan desain yang baru termasuk isi artikelnya.

Menu Andalan

Beberapa varian menu yang ditawarkan cafe coklat Bandung ini antara lain adalah Truffle, Pizza Chocolate, Dark Chocolate Crepes, Giant Parfait, Pancake Chocolate, Chocolate Fondue dan lain sebagainya.

Sedangkan menu utama yang menjadi andalan yaitu Hot Plate Ice Cream. Bentuknya berupa es krim coklat tapi ditaruh di atas brownies rasa kacang. Setelah itu ditambah dengan siraman saus cokelat cair yang masih panas. Sajian ini tidak diletakan dipiring biasa, namun menggunakan hot plate, sehingga memunculkan paduan rasa yang sangat unik dan lezat.

Masing-masing menu sebagaimana yang disebutkan di atas dibandrol dengan harga antara lima hingga 80 ribu rupiah. Jadi bagi pelajar atau mahasiswa yang ingin datang ke tempat ini tak perlu merasa khawatir kantongnya jadi jebol. Resto atau cafe Coklat Bandung ini buka setiap hari dari jam sepuluh pagi hingga sepuluh malam.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *