Mau Belanja Perlengkapan Sepeda di Bandung? Kunjungi Saja Tempat Berikut

18 Likes Comment
Toko Sepeda di Astana Anyar Bandung

Belanja perlengkapan sepeda di Bandung, satu hal yang akan dicari tentunya toko sepeda. Kenyataannya, di Bandung jarang sekali terlihat adanya toko sepeda. Jika pun ada, biasanya toko yang ditemui tidak lengkap.Padahal, pengguna sepeda di kota Bandung sedang ramai-ramainya. Hal ini terbukti dengan banyaknya pesepeda dan komunitas-komunitas sepeda yang kerap memadati jalanan kota Bandung di akhir pekan dan hari-hari libur.

Toko sepeda dan perlengkapannya sebenarnya telah ada sejak dulu di Bandung, meski keberadaannya kurang begitu diperhatikan. Hal ini, mungkin saja terjadi karena keberadaannya tersirap oleh keramaian wisata di Bandung yang lebih mengarah pada wisata kuliner dan belanja. Terlepas dari itu semua, belanja perlengkapan sepeda di Bandung, bisa dilakukan di tempat-tempat berikut:

1. Toko Sepeda Sinar Bangka. Toko ini bisa dikatakan toko legenda di Bandung yang menyediakan sepeda dengan peralatannya. Disebut legenda tentunya karena toko ini telah berdiri lama, menempati bangunan tua di Jalan Veteran, Bandung.

Di era 90’an, toko ini pernah jaya dengan sepeda gunungnya. Hal itu kiranya wajar, mengingat sepeda gunung memang muncul di awal 90’an. Dan tko ini adalah salah satu toko penjual sepeda gunung terbaru, termurah dan terlengkap di masanya. Sisa-sisa kejayaan di masa lalu tersebut, sebenarnya masih terasa hingga kini. Toko ini masih menjadi kunjungan utama para penggemar sepeda di kota Bandung.

Di toko ini, pengunjung bukan hanya bisa membeli sepeda gunung untuk dewasa. Namun sepeda untuk anak-anak pun tersedia dengan beragam model dan harga.

2. Toko Sepeda di Astana Anyar. Entah apa nama toko sepeda di Jalan Astana Anyar ini. Lokasinya berada di sebelah kiri jalan, jika kita masuk dari arah Tegal Lega. Sebenarnya ada beberapa tempat peralatan sepeda di jalan Astana Anyar ini. Namun peralatan terlengkap, kiranya bisa ditemui di toko yang berada di pertigaan jalan. Toko ini banyak dikunjungi para penggila sepeda di Bandung. Karena disebut sebagai toko peralatan terlengkap, maka tempat ini lebih fokus pada peralatan dan perlengkapansepeda ketimbang menjual sepeda secara utuh.

Selain dua toko di atas, sebenarnya masih banyak lagi toko sepeda beserta perlengkapannya. Semisal toko sepeda di pertokoan Binong yang terkenal dengan perlengkapan masa lalunya. Toko ini biasa diunjungi oleh penggemar sepeda onthell.

Di samping toko, belanja perlengkapan sepeda di Bandung bisa juga dilakukan di pasar loak emperan yang masih ada di wilayah Cihapit, Jalan Cikutra Cicadas, depan PUSDAI, Astana Anyar dan tempat lainnya.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *