Beragam Fasilitas Berlibur di Grand Paradise Hotel Lembang

44 Likes Comment
Grand Paradise Hotel Lembang

One Stop Familly Entertainment adalah moto sekaligus falsafah yang dipegang Grand Paradise Hotel Lembang. Moto itu sekaligus menunjukkan jika semua yang berkaitan dengan hiburan, bisa didapat di tempat ini.

Grand Paradise memang terkenal sebagai hotel. Namun demikian konsep hotel yang saat ini telah berubah, membuat hampir semua fasilitas yang dimiliki hotel bisa juga dinikmati oleh pengunjung yang datang bukan untuk menginap.

Hotel ini memang memiliki beragam fasilitas yang menawan. Di lahannya yang cukup luas, berdiri kolam renang dengan konsep water park, indoor spring water, area outbound, western restaurant dan oriental food, tak  lupa juga kebun strawberry yang bisa digunakan sebagai wisata petik buah strawberry.

Hotel dengan fasilitas semacam itu, tentu saja menyajikan beragam kemudahan dalam berwisata. Artinya, pengunjung tak perlu jauh-jauh untuk mengunjungi tempat wisata lain yang hanya membuang-buang waktu dan energi. Sebab tempat ini telah menyediakannya.

Namun demikian, jika ingin berkunjung ke satu atau beberapa tempat wisata pun, tempat ini terbilang cukup strategis sebab letaknya sangat dekat dengan beberapa objek wisata terkenal di Lembang. Semisal, Tangkuban Parahu, Maribaya, Floating Market dan seterusnya.

Lokasi Grand Paradise Hotel beralamatkan di Jl. Raya Tangkuban Perahu No 50 Lembang. Dari segi interior dan eksterior, hotel ini terbilang unik. Keunikannya terletak pada nuansa klasiknya yang bergaya Romawi-Yunani dan berpadu dengan nuansa alam pegunungan yang eksotik.

Keunikan lainnya, hotel yang memiliki fasilitas wisata hiburan yang terbilang lengkap ini, bisa dikatakan memiliki tarif yang murah jika berkunjung dalam jumlah yang banyak. Untuk kunjungan seperti itu, program paket bisa diambil. Ada pun tarif untuk paket grand Grand Paradise, sebagai berikut:

  • Paket 100 room dengan tipe standard hingga President Suite, tarifnya dimulai dari Rp. 378.000 – net
  • Paket meeting dengan daya tampung 20-200 orang, tarifnya dimulai dari Rp. 135. 000 net/pax
  • Paket Gathering, pelanggan bisa menikmati fasilitas penginapan dan outbound sekaligus. Tarif yang ditawarkan mulai dari Rp. 250. 000 net/pax
  • Paket ulang tahun, Paket Reuni, Paket Arisan dengan tarif mulai dari Rp. 100. 000 net/pax
  • Paket-paket lainnya, semisal wedding party, pre wedding, video session, photo session dan seterusnya.

Tertarik untuk mengetahui seperti apa fasilitas dan pelayanan di Grand Paradise Hotel Lembang ini? datang saja langsung ke alamat yang tertera di atas.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *