Tempat Wisata Edukatif di Museum Pos Indonesia

28 Likes Comment
OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Anda ingin berwisata sejarah di Bandung? Di Bandung ada banyak tempat yang bisa dipilih untuk berwisata sejarah. Salah satunya adalah Museum Pos Indonesia. Seperti apa museum Pos ini? Simak infomasinya berikut.

Tempat Wisata Edukatif di Museum Pos Indonesia

Museum Bawah Tanah

Museum Pos sudah ada sebelum Negara Indonesia ini merdeka. Dulu pada masa pemerintahan Belanda museum ini diberi nama Pos Telegrap dan Telepon. Setelah Indonesia merdeka, museum ini malah terabaikan. Kemudian baru pada tahun 1980 Perum Pos dan Giro mulai memperhatikan dan mengurus museum ini. Selain terdapat koleksi benda-benda pos, di sini pengunjung juga bisa melihat bangunan khas Belanda yang didesain oleh J. Berger dan Leutdsgebouwdienst.

Keunikan dari museum ini adalah museum ternyata berada di bawah tanah. Meski berada di bawah tanah, tapi museum ini tidak lembab dan gelap. Suasananya juga sangat nyaman dan bersih. Apalagi setelah museum ini dicat kembali dan barang-barang koleksinya ditata ulang.

Koleksi Apa Saja di Museum Pos ?

Ada banyak koleksi yang ada di museum Pos Indonesia mulai dari sepeda-sepeda yang dulu digunakan Pak Pos untuk mengantarkan surat, bis surat mulai dari bis peninggalan Belanda hingga bis surat pada tahun 1915an dengan ornament khas Indonesia. Di museum ini juga terdapat koleksi perangko lengkap dengan sejarah perangko serta tentang Sir Rowland Hill, seorang tokoh yang memperkenalkan perangko sebagai alat bayar biaya untuk mengantar surat.

Ada juga koleksi perangko emas yang dibuat tahun 1997 dengan tujuan untuk memperingati wafatnya setahun Ibu Tien Soeharto. Patung mas Soeharto juga turut melengkapi koleksi museum ini. ia adalah pendiri Museum Pos Indonseia serta pejuang yang mempertahankan museum ini dari pemerintah Jepang.

Museum Pos ini berada di jalan Cilaki. Lokasinya tidak jauh dari Gedung Sate, museum Geologi, jalan Trunojoyo, dan jalan Riau. Jadi, jika Anda berwisata belanja atau berwisata sejarah di kawasan ini, sempatkanlah untuk berkunjung ke museum Pos ini.

Anda berminat untuk mengunjungi Museum Pos ? Tungu apalagi? Ajaklah keluarga atau teman Anda untuk mengunjungi museum Pos ini. Dengan demikian, Anda akan lebih memahami sejarah Pos di Indonesia dan bagaimana perkembangannya hingga kini.
Itulah informas tentang museum Pos Indonesia. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat berkunjung.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *