Tempat Makan Dekat Trans Studio Bandung Bernuansa Etnik

42 Likes Comment
Pawon Pitoe Bandung

Bagi wisatawan yang mau mengisi perutnya dan ingin mencari tempat makan dekat Trans Studio Bandung tak perlu merasa resah dan khawatir. Meski sebenarnya obyek wisata ini sendiri sudah menyediakan fasilitas untuk memenuhi kebutuhan tersebut, tapi jika ingin mencari sesuatu yang baru dalam hal makanan dan bernuansa etnik, bisa ditemukan dengan mudah di sekitar lokasi ini.

Tempat Makan Dekat Trans Studio Bandung Bernuansa Etnik

Balad Kuring

Resto ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani 262, sekitar 1,5 kilometer dari Trans Studio Bandung (TSB). Restoran ini bernuansa cafe namun sebagian besar masakannya ditawarkan dengan harga yang tidak begitu mahal.

Menu utamanya merupakan masakan khas Sunda yang sebagian besar selalu dilengkapi dengan berbagai macam lalapan. Namun selain itu Balad Kuring juga menyediakan makanan tradisional Indonesia lainnya. Seperti soto ayam, nasi goreng, sop iga dan sebagainya.

Pemilihan menu tradisional ini sangat sesuai dengan gaya bangunannya yang begitu khas, yaitu menggunakan bambu sebagai eleman utamanya yang diaplikasikan pada bagian dinding. Bukan itu saja, yang lebih menarik lagi juga dilengkapi dengan tanaman hias yang diletakan di beberapa sudut ruangan, menambah keasrian dalam penataan interiornya.

Kedai Mangga

Di Jalan Pejuang 45 nomor 134 ata sekitar 1,33 kilometer dari TSB terdapat rumah makan yang juga menyajikan menu masakan Sunda bernama Kedai Mangga. Lokasi atau tempat makan dekat Trans Studio Bandung ini punya ukuran ruang sedang. Sebagian besar ornamennya terbuat dari kayu. Sistem penataan ini menjadikan Kedai Mangga lebih bernuansa sejuk dan alami.

Pelayanannya cukup ramah dan cepat, karena menunya bisa dipilih secara langsung tanpa harus menunggu proses pengolahan. Semua disajikan dalam keadaan matang. Beberapa makanan yang pantas untuk dicicipi antara lain adalah ayam goreng, ikan mas goreng.

Semuanya terasa empuk dan gurih. Yang tak boleh dilupakan adalah, menu tersebut akan terasa lebih nikmat jika diberi colokan sambal khas Kedai Mangga. Sambal tersebut dicampur bersama buah mangga muda yang diserut.

Pawon Pitoe

Jika ingin nuansa yang agak berbeda, bisa datang ke Pawon Pitoe Cafe yang terletak di Jl. Talaga Bodas 48, kurang lebih 1,5 kilometer dari TSB. Cafe yang mulai berdiri pada tahun 2006 ini juga punya nuansa yang sangat etnik, namun lebih menonjolkan unsur tradional Bali.

Karena itu sajian masakan yang ditawarkan oleh tempat makan dekat Trans Studio Bandung ini juga merupakan makanan tradisional nusantara seperti nasi campur Bali, iga sapi bakar, gurame goreng, tahu Semarang dan lainnya. Harganya bisa dikatakan cukup murah untuk ukuran cafe.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *