Rumah Makan Taliwang Bandung, Ayam Bakar Khas NTB

23 Likes 1 Comment
Rumah Makan Taliwang Bandung

Rumah Makan Taliwang Bandung atau yang terkenal dengan nama Ayam Bakar Taliwang Bersaudara ini, merupakan salah satu rumah makan khas Lombok, NTB yang ada di Bandung.  Seperti juga namanya, tempat makan Taliwang Bersaudara ini memang menyajikan ayam bakar dan olahan ayam lainnya sebagai menu utama.

Banyak pelanggan setia yang menyatakan bahwa daging ayam yang tersaji memiliki tekstur yang empuk dengan serat yang halus, baunya pun tidak anyir dengan daging yang tidak berlemak.Hal ini bisa terjadi karena ayam yang digunakan bkanlah ayam negeri, tetapi ayam ayam kampung.

Rumah Makan Taliwang Bandung, Ayam Bakar Khas NTB

Bukan hanya itu, ayam di tempat ini ternyata didapat dari peternakamn milik sendiri. Dengan demikian, pengelola bisa menjaga kualitas dan ukuran ayam yang diolahnya. Berkaitan dengan besarnya ayam, satu hal yang unik adalah hampir semua pengunjung memesan satu ekor ayam, meski pun ada beberapa yang memesan setengah.

Hal ini kiranya wajar, mengingat ayam di Rumah Makan Taliwang Bandung ini berukuran relatif lebih kecil. Namun demikian, jangan khawatir masalah harga sebab kendati memesan satu ekor ayam, harganya masih sangat terjangkau. Ayam bakar taliwang kiranya akan lebih nikmat saat dimakan dengan sambal khas Lombok yang lebih mirip dengan bumbu celup encer.

Makan ayam kiranya selalu cocok saat dipasangkan dengan kangkung. Di tempat ini, kangkung diolah sebagai plecing yang isinya dicampur dengan kacang tanah goreng, toge, sangrai kelapa yang disiram saus sambal tomat merah. Bisa dibayangkan seperti apa rasanya, pedas, asam,manis dan gurih semua berbaur menjadi satu. Seperti halnya ayam, kangkung di tempat ini pun konon dibudidayakan sendiri, sehingga wajar jika kangkungnya masih terasa sangat segar.

Beberapa menu yang juga wajib untuk dicoba di tempat ini adalah beberok ayam, beberok terong, lelasu, aneka sate seperti sate pencok atau sate kikil, sate kerang sawah, sate pusut bakar dan sebagainya.Semuanya memiliki rasa yang gurih, tidak amis dengan tekstur yang lembut dan tidak liat.

Semua menu yang menggoda selera tersebut, dipatok dengan tarif yang sangat terjangkau. Sebagai gambaran harga, makan dengan 1 porsi plecing kangkung, 1 porsi ayam beberok, 1 bakul nasi dan 2 gelas es teh manis dihargai hanya Rp. 90.000.

Berminat untuk menyicipi seperti apa menu khas Lombok? Datang saja ke Rumah Makan Taliwang Bandung di Jalan Citarum no 29 atau Jalan Buah Batu No 106, Bandung.

You might like

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *