Satu lagi restoran yang unik di Bandung yaitu Cabe Rawit Restoran Bandung. Pertama mendengar nama Cabe Rawit restoran ini, tentu yang terbayang adalah makanan yang pedas. Apakah memang restoran ini khusus menyediakan makanan yang pedas? Temukan jawabannya dalam artikel ini.
Mengunjungi Cabe Rawit Restoran Bandung
Menu Makanan di Cabe Rawit Bandung
Benarkah menu makanan di Cabe Rawit Restoran Bandung ini pedas? Restoran ini memang menyediakan menu makanan pedas. Tapi, tidak semua makanan di sini bercita rasa pedas. Untuk jenis makanan sendiri di sini dijual makanan Nusantara dan Cina. Menu yang menjadi andalan restoran ini yaitu sapi lada hitam dan udang goreng telur. Ada juga makanan lain yang tak kalah lezatnya seperti sapo seafood, mun tahu king dan sebagainya. Sedangkan menu nusantara yang bisa Anda coba adalah sop iga yang sangat lezat dan segar, kangkung hotplate, atau nasi timbel mbok berek.
Bagaimana dengan menu minuman? Menu minuman di sini yang bisa Anda coba adalah chocovendish dan lychee elixir. Kedua menu minuman ini Sedangkan bagi Anda pecinta kopi, Anda bisa mencoba menu kopi Vietnam.
Makanan serta cemilan di ini mulai dihargai dari Rp. 15.000 hingga Rp. 60.000 untuk satu orsinya. Sedangkan untuk menu khusus misalnya udang goreng telur asin dihargai Rp. 105.000 untuk satu porsinya. Sedangkan untuk minuman, harga yang ditawarkan mulai Rp. 5.000 hingga Rp. 30.000.
Lokasi Restoran Cabe Rawit Bandung
Cabe Rawit Restoran Bandung memiliki dua lokasi jualan dengan pusat di jalan Teuku Umar No. 7 Bandung, dan cabangnya di jalan Ciumbuleuit No. 129 A Bandung. Jadi, jika Anda sudah lelah belanja-belanja di FO-FO kawasan dago, Anda bisa langsung datang ke salah Cabe Rawit Bandung ini. Suasana restoran ini sangat santai dan asri. Tempat makannya berada di luar ruangan dengan pondok-pondok kayu terbuka sehingga menambah suasana segar dan asri. Sangat pas untuk Anda yang ingin berwisata kuliner sambil menghilangkan penat.
Restoran ini bisa menerima tamu baik itu dalam jumlah sedikit (1 atau 2 orang) atau kelompok besar. Bahkan, pengunjung juga bisa memilih menu dengan porsi ramai-ramai. Seru, bukan? Restoran ini rasanya cocok untuk wisata keluarga atau kumpul-kumpul keluarga.
Bagaimana? Anda tertarik untuk mengunjungi salah satu restoran Cabe Rawit Restoran Bandung ini? Tunggu apalagi? Ayo, kunjungi dan rasakan keunikannya.