Membuat daftar tempat makan di Bandung, mungkin akan menghabiskan berlembar-lembar kertas dan berjuta-juta kata juga waktu yang sangat panjang hanya untuk mencatatnya. Hal itu wajar, mengingat tempat makan yang tersebar di Bandung jumlahnya ribuan, bahkan bisa mencapai jutaan. Data Disbudpar, yang dikuatkan oleh Asosiasi Kafe dan Restoran Bandung pun, menyatakan bahwa tempat makan berkategori cafe yang ada di Bandung saja jumlahnya mencapai dari 2000, bisa jadi lebih. Belum lagi jika ditambah dengan restoran, warung nasi atau tempat makan pinggir jalan (warung tenda).
Kendati demikian, membicarakan daftar tempat makan di Bandung tentunya akan berkaitan dengan data tertulis. Karena tulisan ini hanyalah informasi umum yang tak ada kaitannya dengan masalah penelitian ilmiah atau legalitas suatu tempat. Maka daftar tempat makan di Bandung yang Wajib dikunjungi berikut adalah daftar yang dibuat berdasarkan pengamatan dan pengetahuan di lapangan.
Daftar Tempat Makan di Bandung Yang Wajib Dikunjungi
Kampung Daun
Kampung daun bisa dikatakan sebagai cafe and resto yang menggunakan konsep alam sebagai dekorasinya. Pengunjung akan benar-benar sedang berada di tengah hutan tropis, sebab saung-saung yang ada di tempat ini memang berada dalam rerimbunan pohon tropis, semisal paku-pakuan dan tanaman bertajuk lebar lainnya. Begitu pun dengan suara gemercik air yang mengalir lewat sungai-sungai kecil di sepanjang setapak. Lingkungan asri, bersih jelas menambah kenyamanan, terlebih dengan suhu yang sejuk dan cenderung dingin, membuat tempat ini memberikan kesan romantis yang akan terus melekat.
AMPERA
Siapa yang tak kenal dengan rumah makan khas Sunda ini? Beberapa dekade lalu, rumah makan Sunda ini pernah dianggap sebagai salah satu icon wisata. Sehingga tak heran jika ada beberapa orang yang masih menyebut belum mengunjungi Bandung jika belum menyicipi menu makanan di AMPERA.
Sambara
Seperti halnya Ampera, Sambara dengan konsep resto memang menyajikan menu-menu masakan Sunda. Entah kenapa, meski dekorasi dan tata ruangnya terkesan modern, namun aroma Sunda terasa melekat begitu saja sesaat setelah memasuki tempat ini.
Warung Nasi Ibu Imas
Inilah warung nasi yang mempopulerkan sensasi pedas sebagai citarasa unik dalam bisnis kuliner. Di warung ini, segala macam masakan sunda bisa didapat. Karena yang menjadi keunikan di warungini adalah sensasi pedasnya, maka jangan lupa untuk makan dengan sambal yang terkenalnya.
Warung Nasi Cemar
Warung nasi cemar yang buka setiap malam ini, banyak dikunjungi oleh pemuda yang senang melakukan kegiatan wisata malam. Lokasinya, tak jauh dari braga, tepatnya di Jalan Banceuy.
Selain daftar tempat makan di Bandung tersebut, masih banyak lagi tempat lain yang wajib dikunjungi. Namun, agar kegiatan makan-makan memiliki kesan yang mendalam, sebaiknya tentukan dahulu kesan seperti apa yang ingin dirasakan. Semisal nuansa alam, maka akan lebih tepat jika mengunjungi ketinggian Bandung. Namun jika hanya mencari tempat makan saja atau hanya mencari yang nyaman dan enak saja, di Kota Bandung sendiri tempat makan seperti ini tersebar dari segala penjuru.