Bandung Indah Plaza – Tempat Hiburan Mengasyikan Di Kota Bandung

38 Likes Comment
Bandung Indah Plaza Mall

Salah satu obyek wisata belanja paling terkenal di kota kembang adalah Bandung Indah Plaza yang lebih terkenal dengan sebutan BIP. Pusat perbelanjaan bergaya modern ini berlokasi di Jl. Merdeka No 56. Sejak berdiri pertama kali pada tahun 1990, BIP langsung menjadi tempat tujuan utama warga kota kembang, terutama kawula muda yang ingin mengisi waktu mereka sambil belanja, jalan-jalan atau sekedar bersantai bersama teman-temannya.

Tenant Di Lantai Dasar dan Lantai Pertama

Hingga saat ini BIP telah mengalami beberapa kali perbaikan dan renovasi serta perluasan di bangunannya. Apalagi manajemennya juga ikut mengalami perpindahan tangan. Jadi sistem pengelolaannya makin tambah bagus dan sempurna. Bahkan sekarang BIP sudah terintegrasi langsung dengan Hyatt Regency Hotel.

Bagi wisatawan yang menginap di hotel tersebut, tidak perlu bersusah payah lagi datang ke BIP karena tinggal melangkahkan kaki dengan jarak yang sangat dekat dan hanya perlu waktu selama beberapa menit saja.

BIP atau Bandung Indah Plaza terdiri atas empat lantai. Lantai yang terletak di bagian paling bawah dan Ground Floor digunakan oleh tenant-tenant atau penyewa yang sebagian besar merupakan tenant kuliner seperti D’Cost Seafood, Bakmi Naga Resto, Mc Donald’s, Pizza Hutt, Starbucks serta Rice Bowl Family Restaurant, Pizza Huts dan sebagainya.

Jadi setelah lelah jalan-jalan atau belanja, pengunjung bisa menyantap atau menikmati aneka sajian menu masakan di tempat ini. Selain itu, ada juga beberapa tenant yang lain misalnya, Optik Seis dan Optik Melawai. Para pengunjung yang ingin berbelanja kacamata juga bisa berkeliling di lantai ini.

Tenant berikutnya yang juga sangat menarik untuk dikunjungi antara lain Hypermart, Global Teleshop, Goldmart, OK Shop, The Body Shop, Fila, Giordano dan lainnya.

Sedangkan lantai pertama, beberapa tenant besar yang menyewa tempat ini antara lain adalah Matahari Departement Store, Adidas, Sport Station, Zoya, Skater, The Athlete’s foot, Adidas, Absolute Surf, Sport Station, Darlene’s dan masih banyak lagi. Bagi yang ingin belanja alat-alat olahraga serta kebutuhan lain terutama sepatu, lantai pertama ini merupakan tempat yang wajib untuk didatangi.

Tenant Di Lantai Dua dan Tiga

Kemudian untuk lantai dua, oleh pengelola Bandung Indah Plaza lantai ini disewakan kepada tenant-tenant yang menjual berbagai macam barang elektronik dan peralatan musik. Beberapa tenant tersebut antara lain MG Sports & Musik, Electronic Solution, Blitz Anime, Shark dan Xtreme Store.

Namun selain itu ada departement Store yang ikut menggunakan lantai ini misalnya Matahari Departement Store. Untuk pengunjung yang suka dengan kegiatan membaca bisa pula datang ke lantai ini dan masuk ke Toko Buku Gunung Agung.

Lantai terakhir atau lantai tiga dipakai sebagai pusat kuliner atau jajanan dan hiburan. Mereka yang suka menonton film bisa datang ke Empire 21. Setelah puas menonton film yang diputar di gedung bioskop tersebut, acara bisa dilanjutkan dengan makan bersama.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut di lantai ini sudah tersedia beberapa tenant kuliner yang selalu siap melayani pengunjung untuk mengisi perutnya yang keroncongan. Beberapa tenant yang ada di lantai tersebut antara lain Doner Kebab, D’Cost Seafood, Justus Burger & Steak, Aussy Burger, Mister Baso, Texas Chicken dan sebagainya.

Selain itu disediakan sarana hiburan lain khususnya bagi pengunjung yang mempunyai hobi mendendangkan lagu yaitu Neo Family Karaoke. Masih banyak tenant hiburan lain misalnya Timezone, Gila Bola! dan tenant menarik lainnya.

Salah satu kelebihan utama yang dimiliki oleh Bandung Indah Plaza atau BIP adalah terletak di tempat yang sangat strategis hingga mudah diakses dari arah mana saja. Bahkan wisatawan yang tidak menggunakan kendaraan pribadi tetap bisa berkunjung ke tempat ini memakai alat transportasi publik.

Tunggu apalagi? Ayo kunjungi salah satu tempat wisata yang menyenangkan tersebut!

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *