Arga Hot Springs, Merasakan Sensasi Berendam Air Panas di Tengah Hutan Pinus

33 Likes comments off
Arga Hot Springs

Arga Hot Springs, yang baru dibuka pada tahun 2023, kini menjadi destinasi wisata yang ramai diperbincangkan. Tempat ini menawarkan kolam renang dan pemandian air panas yang terletak di lingkungan yang tenang dan sejuk.

Lokasi Arga Hot Spring Cisayong terletak sangat dekat dengan Curug Badak, hanya sekitar satu menit berjalan kaki. Meskipun masih dalam tahap pembangunan, tempat ini selalu ramai, terutama saat akhir pekan.

Objek wisata terbaru di Tasikmalaya ini sangat ideal untuk liburan bersama keluarga. Anak-anak pasti senang bermain air di sini.

Berikut adalah ulasan tentang Arga Hot Spring, destinasi yang sedang populer di Tasikmalaya, cocok untuk dikunjungi akhir pekan atau saat liburan mendatang.

Lokasi Arga Hot Spring

Arga Hot Springs terletak di Desa Sukasetia, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Perjalanan ke Arga Hot Spring dimulai dengan menuju Curug Badak Cisayong. Dari Rajapolah, belok kanan ke arah Sukahening dan ikuti jalur tersebut.

Saat mencapai persimpangan (Jalan Baru Cisinga), lanjutkan lurus menuju Desa Cijoho – Kiara Jangkung. Jalan ini menanjak dan berkelok.

Meskipun akses jalannya sempit, mobil masih bisa melintas. Di pertigaan, belok kiri ke Desa Cijoho, sedangkan lurus menuju Kiara Jangkung.

Di ujung jalan, temukan pertigaan lagi dan belok kanan ke arah Curug Badak. Sebelum pintu masuk Curug Badak, lewati Kopi Sarasa.

Setelah parkir, lanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 200 meter melalui jalur yang sudah ada.

Jam Buka dan Harga Tiket

Arga Hot Springs buka setiap hari dari Senin hingga Minggu, beroperasi dari pagi hingga malam. Tiket masuknya seharga Rp. 10.000 per orang, sementara anak-anak bisa masuk gratis.

Aktivitas Wisata yang Bisa Dilakukan

Tentunya berkunjung ke Arga Hot Springs, wisatawan akan dapat melakukan berbagai aktivitas wisata. Seperti bertikut ini:

1. Berendam di Kolam Air Panas di Tengah Hutan Pinus

Arga Hot Spring adalah destinasi wisata unik untuk berendam dan berenang di air panas. Tempat ini menawarkan pengalaman yang berbeda dari pemandian air panas lainnya yakni memberikan sensasi teduh dan sejuk di bawah rindangnya pohon pinus.

Pohon pinus memiliki batang yang tinggi dan umumnya tumbuh di daerah dataran tinggi. Pohon ini selalu menghadirkan ketenangan dan kesejukan. Meski berkunjung di siang hari, sinar matahari akan terhalang oleh daun-daunnya.

Saat ini, Arga Hot Spring memiliki tiga kolam rendam yang berdekatan. Meski ukurannya tidak terlalu besar, kolam-kolam ini dapat menampung beberapa orang sekaligus.

Ke depannya, Arga Hot Spring akan menambah fasilitas dengan kolam renang yang lebih lengkap, termasuk kolam untuk anak-anak dan dewasa yang sedang dalam pembangunan.

2. Mengunjungi Wisata Lain

Arga Hot Spring terletak sangat dekat dengan Curug Badak, hanya sekitar 27 meter. Curug Badak sendiri memiliki ketinggian sekitar 40 meter. Selain Curug Badak, wisatawan juga bisa mengunjungi Curug Batu Hanoman, yang terletak di area yang sama.

3. Nongkrong di Cafe Kekinian

Sebelum mencapai Arga Hot Spring, wisatawan akan melewati beberapa kafe yang sering menjadi tempat berkumpul bagi anak muda.

Nongkrong atau yang sering disebut hang out adalah favorit di kalangan milenial dan Gen Z, dengan waktu terbaik biasanya dari sore hingga malam hari.

4. Camping

Camping kini menjadi salah satu aktivitas wisata yang sangat populer. Banyak orang tua yang juga membawa anak-anak mereka berkemah di alam terbuka. Menghabiskan malam di bawah bintang dengan suara alam di Arga Hot Springs sebagai teman adalah salah satu cara terbaik untuk melepas penat.

Itulah review Arga Hot Springs yang ada di Kabupaten Tasikmalaya. Jika ingin merasakan sensasi berendam kolam air panas di tengah hutan pinus maka tempat ini menjadi rekomendasi yang sangat bagus.

You might like