Zombi Cafe, Cafe Baru di Bandung Bernuansa Horor

21 Likes Comment

Sebuah cafe baru di Bandung telah dibuka pada akhir tahun 2013 kemarin. Cafe ini mengusung tema yang sangat unik yaitu bernuansa horor. Oleh karena itu namanya juga disesuaikan dengan konsep yang dimunculkan, yaitu Zombie Cafe.

Cafe Baru di Bandung Bernuansa Horor

Zombie cafe berlokasi di Jalan Braga. Sedangkan gedung yang digunakan merupakan gedung tua yang konon sudah lama menjadi tempat tinggal hantu. Gedung ini sendiri letaknya persis berada di samping New Majestic yang oleh warga setempat dianggap sebagai bangunan paling angker di kawasan tersebut, bahkan selama bertahun-tahun tidak pernah digunakan.

Menurut cerita, sebelum ini gedung tersebut pernah digunakan sebagai lokasi penayangan uji nyali oleh sebuah stasiun televisi swasta. Selain itu sebelum digunakan untuk cafe pengelolanya butuh bantuan dari paranormal agar hantu yang tinggal di tempat tersebut tidak ‘mengganggu’ semua pengunjung yang datang ke cafe tersebut.

Sebab hingga saat ini masih sering dijumpai hal-hal yang aneh misalnya ada beberapa puntung rokok yang pindah ke tempat semula meski sudah dibersihkan atau dibuang ke tempat sampah. Selain itu pernah muncul badai lokal di kamar kecil atau toilet. Padahal saat itu cuacanya terang benderang dan tidak ada tiupan angin sama sekali di luar gedung.

Interior dan Menu yang Disediakan

Ketika mulai masuk ke dalam ruang, pengunjung cafe baru di Bandung ini akan menjumpai satu sesosok hantu atau zombie yang berdiri disisi kiri dinding. Selain itu ada berbagai jenis boneka namun dengan tampilan yang sangat seram dan tubuhnya penuh dengan luka serta darah. Jalur untuk masuk ke ruang dibuat sempit, mirip dengan labirin.

Suasana yang lebih seram makin terasa saat diperdengarkan suara hantu perempuan yang sedang tertawa cekikian atau mengeluarkan rintihan tangisan. Kesan yang tidak kalah magis muncul dari suara gamelan yang diiringi dengan lagu-lagu yang dibawakan oleh sinden.

Kemudian untuk menunya, yang jadi andalan adalah Beef Pajitas yaitu daging sapi yang diolah dengan aneka bumbu masakan Meksiko. Ada pula Zombie Supreme Pizza maupun dessert utama yang dikasih nama Manggo Soup just run to suvive.

Masakan lain yang tidak kalah menarik untuk dicoba antara lain adalah aneka macam light meal, seperti The Ultimate Chocolate Brownie Messsiah of evil, Italian Cripsy Pizza Meat Lovers dan lainnya. Resto atau cafe baru di Bandung ini juga menyediakan aneka minuman yang memakai nama-nama seram misalnya Zombil in Wonderland atau Dirty Banana Shake. Tapi rasanya tetap lezat dan nikmat di mulut.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *