Serunya Makan di Nom Nom Eatery Bandung

21 Likes Comment
Nom Nom Eatery Bandung

Nom Nom Eatery Bandung ini telah ada sejak 15 Juli 2013. Suasana di café ini sangat homey dan nyaman. Tak heran jika café ini sering dikunjungi anak muda Bandung an dijadikan salah satu tempat nongkrong mereka. Berbeda dengan café lain, Nom Nom Eatery Bandung ini lebih mengandalkan media social seperti Facebook, Twitter, dan Instagram untuk menarik minat pengunjung.

Suasana Homey di Nom Nom Eatery Bandung

Berada di jalan Merak No. 2 Bandung, café ini bisa menampung pengunjung hingga 60 orang. Di café ini Anda akan disambut dengan sebuah gambar tangan yang menunjuk ke arah tangga dengan ukuran besar. Ini menjadi penanda bahwa café berada di lantai dua. Café yang buka mulai jam 10 pagi hingga jam 10 malam dan hingga jam 11 malam pada akhir pekan ini memiliki desain yang sangat unik.

Café ini bahan didesain sendiri oleh pemiliknya. Dinding café yang bisa dicoret-coret oleh pengunjung menjadi salah satu keunikan desain café ini. Jadi, bagi Anda yang memiliki hobi corat-coret di dinding, rasanya café ini sangat pas untuk Anda pilih. Desain interior café ini juga sngat simple dan nyaman sehingga pengunjung berath berlama-lama di sini.

Menu di Nom Nom Eatery Bandung

Ada beragam menu yang bisa dipilih di café Nom Nom Eatery Bandung ini dengan tiga kategori yaitu western food, asian food, dan desert. Untuk western food, menu yang disediakan antara lain Fresh Carbonara, Stuffy Chicken, Swedish Meatball, dan sebagainya.

Untuk asian food, Anda bisa memilih Ayam Goreng Ngohiong, Lidah Sapi Bulgogi, Dory Telur Asin, Udang Pedes, Nasi Goreng Tom Yum, Soto Koya, Sapi bistik, dan sebagainya. Ciri khas dari Nom Nom Eatery ni yaitu masakan asia akan disajikan dengan fried horenzo. Bagaimana dengan harganya? Harga makanan yang ditawarkan di sini berkisar antara Rp. 3.000 hingga Rp. 28.000 saja. Cukup terjangkan, bukan?

Tunggu apalagi? Ajak keluarga atau teman-teman Anda untuk makan di Nom Nom Eatery Bandung. Selamat mencoba.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *