Belajar dan Berwisata di Enam Museum di Bandung

63 Likes 1 Comment
Museum KAA di Bandung

Bandung merupakan tempat wisata yang komplit. Kita bisa mengunjungi berbagai lokasi wisata kuliner, berbelanja di factory outlet, atau menyegarkan diri di wisata alam. Kita juga bisa mengunjungi berbagai wisata edukatif seperti museum-museum di Bandung.

Belajar dan Berwisata di Enam Museum di Bandung

Ada beberapa museum di Bandung yang berkualitas baik dan layak dikunjungi, berikut ini diantaranya :

1. Museum Barli

Museum khusus seni ini terletak di Jalan Prof.Ir. Sutami 91. Museum Barli merupakan tempat yang tepat bagi Anda yang apresiatif terhadap dunia seni. Nama museum ini diambil dari nama seorang pelukis ralistik, Barli Sasmitawinata. Jika beruntung, kita akan menjumpai pameran seni yang diadakan oleh kampus atau komunitas tertentu di Bandung. Museum ini buka  dari hari Sabtu hingga Kamis pada pukul 09.00-17.00.

2. Museum Geologi

Museum Geologi Bandung
Museum Geologi Bandung

Museum di Bandung ini sangat sering dikunjungi karena letaknya yang berada di pusat kota, tepatnya berdekatan dengan Gedung Sate. Museum Geologi terletak di Jalan Diponegoro 57. Museum ini terbagi dalam sepuluh ruangan berlantai dua. Kita bisa menjumpai berbagai bebatuan, mineral, laporan peta dan dokumen, serta fosil hasil penelitian para ahli geologi di museum ini.

Kita juga akan menjumpai peta geografi Indonesia yang ditampilkan dalam bentuk animasi. Ada juga ruangan di museum ini yang memberikan informasi seputar sistem tata surya dan sejarah manusia. Museum ini buka dari hari Senin pukul 08.00-16.00, Sabtu-Minggu pukul 08.00-14.00, dan Jumat dan Libur Nasional tutup. Harga tiket di Museum Geologi cukup murah, pelajar atau mahasiswa sebesar dua ribu, umum tiga ribu, asing atau pelajar asing sebesar sepuluh ribu.

3. Museum Pos

Museum ini terletak di Jalan Cilaki 73 dan buka setiap hari kecuali saat libur nasional pada pukul 09.00-16.00. Kita bisa menjumpai berbagai koleksi perangko, baik dari dalam maupun luar negeri. Kita juga bisa mengetahui perkembangan perusahaan pos Indonesia sejak zaman Belanda hingga sekarang ini.

4. Museum Konferensi Asia Afrika

Museum Konferensi Asia Afrika
Museum Konferensi Asia Afrika

Museum yang sangat bersejarah ini terletak di Jalan Asia-Afrika 65. Museum ini merupakan tempat terselenggarakannya Konferensi Asia-Afrika. Kita bisa menjumpai berbagai informasi seputar konferensi di Museum ini. Bangunan museum yang khas juga menjadikan tempat ini lokasi favorit untuk berfoto. Jika kita beruntung maka kita bisa datang ke diskusi atau kajian yang rutin diselenggarakan di museum ini.

5. Museum Mandala Wangsit Siliwangi

Museum di Bandung berada di Jalan Lembong 38 ini berisi berbagai koleksi saat perjuanga kemerdekaan, terutama yang dilakukan Divisi Siliwangi. Kita bisa menjumpai berbagai senjata seperti kujang, keris, pedang, tombak, bambu runcing, hingga samurai yang dipakai pada Perang Kemerdekaan. Kita juga bisa melihat berbagai koleksi foto pada masa Perang Kemerdekaan.

6. Museum Sri Baduga

Museum Sri Baduga
Museum Sri Baduga

Museum ini berisi berbagai koleksi lintas bidang mulai geologi, biologi, etnografi, sampai arkeologi. Museum ini berisi ribuan koleksi yang dikumpulkan dari berbagai daerah. Museum ini terletak di Jalan BKR 185 dan buka setiap hari kecuali hari libur nasional.

Itulah enam museum di Bandung yang layak dikunjungi. Selain menghibur, museum-museum ini menyediakan berbagai koleksi yang mendidik dan informatif.

You might like

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *