Taman Air Mancur Sri Baduga, Atraksi Air Mancur Menari di Malam Hari

30 Likes comments off
Taman Air Mancur Sri Baduga

Ketika Taman Air Mancur Sri Baduga pertama kali dibuka, tempat ini segera menarik perhatian besar dari publik dan membuat banyak orang ingin mengunjungi Purwakarta.

Taman Air Mancur ini tidak hanya menarik pengunjung dari Kabupaten Purwakarta, tetapi juga dari berbagai wilayah lain, terutama di Jawa Barat dan DKI Jakarta. Selain itu, tempat ini juga kedatangan wisatawan internasional.

Taman Air Mancur Sri Baduga diakui sebagai taman air mancur terbesar di Asia Tenggara dan dikenal pula karena desain arsitekturnya yang kaya akan makna filosofis.

Berikut ini adalah informasi mengenai Taman Air yang ada di Purwakarta ini, sebagai panduan awal untuk memilih destinasi wisata yang harus dikunjungi di Purwakarta.

Lokasi Objek Wisata

Taman Air Mancur Sri Baduga berlokasi strategis di dekat pusat pemerintahan Kabupaten Purwakarta. Alamat lengkapnya adalah di Jl. K.K. Singawinata No. 73, Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat.  Taman ini mudah diakses dan menjadi salah satu destinasi utama bagi pengunjung yang berada di sekitar wilayah tersebut.

Akses menuju lokasi Taman Air Mancur kini sangat praktis dari berbagai lokasi. Pengunjung yang datang dari luar daerah disarankan untuk menggunakan rute melalui Jalan Tol Cipularang atau Jalan Tol Purbaleunyi untuk kemudahan perjalanan.

Gerbang tol yang paling dekat dengan Taman Air Mancur Sri Baduga adalah Gerbang Tol Ciganea Purwakarta. Setelah keluar dari gerbang tol, lanjutkan perjalanan dengan belok kiri menuju pusat Kabupaten Purwakarta.

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka

Masuk ke Taman Air Mancur Sri Baduga tidak dikenakan biaya tiket, sehingga pengunjung dapat menikmati keindahan taman tanpa biaya tambahan.

Namun, untuk menyaksikan pertunjukan air mancur menari, pengunjung dikenakan tarif mulai dari Rp. 3.000 hingga Rp. 15.000.

Taman ini buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 09.00 pagi dan dari pukul 17.00 hingga 19.00 sore.

Adapun pertunjukan air mancur menari diadakan setiap malam Sabtu, berlangsung dari pukul 19.30 hingga 22.30.

Daya Tarik Wisata

Tentunya tempat wisata ini menyimpan daya tariknya tersendiri yang membuat banyak pengunjung berdatangan. Berikut daya tarik tersebut:

1. Air Mancur Terbesar Se Asia Tenggara

Yang menjadi daya tarik utama dari Taman Air Mancur Sri Baduga adalah keberadaan taman air mancur itu sendiri. Taman ini mencakup area seluas sekitar 4 hektar, dan di tengah danau terdapat sebuah patung serta panggung apung yang digunakan untuk pertunjukan seni.

Yang paling memikat perhatian adalah pertunjukan air mancur yang bergerak mengikuti ritme musik. Selain itu, air mancur tersebut menampilkan efek warna-warni yang dihasilkan oleh sinar laser dan pencahayaan tambahan lainnya.

Kemeriahan suasana semakin terasa dengan munculnya efek semburan api yang sesekali tampil saat air mancur menari. Selain musik Sunda, pertunjukan ini juga menyertakan lagu-lagu dengan nuansa Islam yang diputar selama atraksi berlangsung.

Pertunjukan air mancur hanya diadakan pada malam Minggu, dan seperti yang sudah dikatakan diatas bahwa dikenakan biaya tiket untuk menyaksikannya yaitu mulai Rp. 3.000 hingga Rp. 15.000.

2. Terdapat Tempat Wisata lain yang Dekat

Pengunjung yang ingin mengunjungi Taman Air Mancur Sri Baduga tidak harus datang hanya pada malam hari. Terdapat juga tempat wisata menarik lainnya di sekitar taman ini.

Wisata yang dimaksud adalah  area Pendopo Kabupaten Purwakarta. Tempat ini juga menjadi favorit para wisatawan untuk berfoto dan menikmati kuliner, sambil menunggu pertunjukan Air Mancur Sri Baduga.

Area ini sangat menyenangkan, dengan taman yang tertata rapi dan menarik. Banyak sudut yang menawarkan latar belakang foto yang sangat instagramable.

Ornamen dan desain arsitektur di kawasan ini sebagian besar mengandung nilai sejarah serta mencerminkan kebudayaan Sunda.

Demikianlah sedikit review Taman Air Mancur Sri Baduga. Menikmati air mancur menari di malam hari serta duduk-duduk santai di kawasan Pendopo Kabupaten Purwakarta bisa menjadi kegiatan wisata yang murah meriah.

You might like