Rekomendasi Tempat Belanja Elektronik di Bandung yang Murah

26 Likes Comment
Beberapa Mall Elektronik Bandung Terlengkap

Belanja elektronik di Bandung yang murah dapat diperoleh dari toko-toko grosir elektronik. Kota Bandung sudah dikenal menjadi salah satu tempat perbelanjaan yang lengkap dengan harga murah. Dari pakaian, sepatu, tas bahkan elektronik dapat diperoleh dengan murah di kota ini. Berikut ini adalah beberapa toko elektronik di Bandung yang menjual dengan harga murah.

Rekomendasi Tempat Belanja Elektronik di Bandung yang Murah

Electronic City

Electronic City merupakan salah satu tempat yang menyediakan beragam alat elektronik. Electronic City berlokasi di Piset Square Jl. Pelajar Pejuang 45 No. 119 Bandung. Toko elektronik ini memiliki konsep seperti pameran dan sebagai pendiri pertama dengan konsep tersebut di Indonesia. Toko elektronik yang berdiri sejak 11 Nopember 2001 menyediakan bermacam-macam elektronik dengan harga yang murah.

Bandung Electronic Center

Bandung Electronic Center merupakan salah satu tempat untuk belanja elektronik di Bandung yang murah dan lengkap. Toko elektronik ini berlokasi di Jl. Punawarman No. 13-15 Bandung. Tempat ini menjual berbagai macam elektronik seperti komputer, gadget, ponsel dan barang elektronik lainnya dengan harga yang murah. Namun Bandung Electronic Center tidak menjual barang elektronik rumah tangga.

Jaya Plaza

Jaya Plaza yang berlokasi di Jl. Ahmad Yani dekat dengan pertigaan Kosambi menyediakan berbagai macam peralatan elektronik yang murah dan lengkap. Tempat ini cukup populer menjadi pusat penjualan elektronik sebelum BEC berdiri. Di lantai satu dijual peralatan elektronik dengan komponennya sedangkan di lantai dua dijual komputer dengan asesorisnya. Namun sayangnya tempat ini kurang terjaga kebersihannya sehingga pengunjung merasa tidak nyaman.

Plaza Kandaga

Belanja elektronik di Bandung yang murah dan lengkap dapat juga ditemukan di Plaza Kandaga yang berlokasi di Jl. Ahmad Yani. Tempat ini hanya menjual komputer dengan asesorisnya saja dan tidak menjual peralatan elektronik rumah tangga. Reparasi komputer merupakan keunggulan yang ditawarkan tempat ini. Komputer keluaran lama juga dapat diperbaiki di Plaza Kandaga bahkan asesorisnya dapat dibeli dengan harga yang murah. Tempat parkir yang tersedia disini sangat luas.

Toko elektronik ABC Bandung

Toko elektronik ABC Bandung yang berlokasi di dekat Pasar Baru sudah lama terkenal sebagai pusat penjualan elektronik yang lengkap dan murah. Harga yang ditawarkan di toko ini masih bisa ditawar. Meskipun harga yang ditawarkan sudah lebih murah daripada pusat penjualan peralatan elektronik yang lain namun pembeli yang pintar menawar pasti akan memperoleh harga yang sangat murah. Toko ini juga memberikan garansi selama 3 hari.

Belanja elektronik di Bandung yang lengkap dan murah membutuhkan kejelian dari pembeli. Beberapa pusat penjualan peralatan elektronik yang ada di Bandung dapat menjadi referensi bagi yang ingin membeli peralatan elektronik dengan harga murah. Semoga bermanfaat.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *