Tempat Nongkrong Di Bandung yang Cozy dan Bikin Susah Move On Part II

22 Likes Comment
Kafe Kongkow Bandung

Seperti yang sudah dijelaskan di artikel tempat nongkrong di Bandung Part I, begitu banyak tempat nongkrong yang ada di Kota Bandung. Sebagian tempat nongkrong ini bahkan menjadi destinasi wisata bagi kalangan wisatawan yang berasal dari luar kota, salah satunya Kota Jakarta. Lantas, masih adakah tempat nongkrong yang ada di Kota Bandung ini?

Sebelumnya, sudah dijelaskan 5 tempat nongkrong yang ada di Bandung yang HITS dan “kekinian”, seperti Bober Café, Caffé Bene, Wiki Koffie, Ngopi Doeloe, dan Chatime Dago. Beberapa tempat nongkrongtersebut memang anak muda “baget. Dan kini, penjelasan lanjtan dari tempat nongkrong Part I, berikut penjelasannya;

6. Kopi Selasar, Sunaryo Cafe Art & Gallery

Salah satu tempat nongkrong yang banyak dikunjungi oleh anak muda Bandung ini sangat artsy. Tidak hanya menyuguhkan tempat nongkrong yang asyik, disini juga pengunjug bisa menikmati keindahan pameran seni dari sang maestro seni asal Bandung, yaitu Sunaryo. Banyak karya seni beliau yang dipajang dan dipamerkan disini, sehingga pengunjung yang datang dapat secara langsung menikmati karya seni kelas internasional.

Café sekaligus pameran seni ini memang sangat menarik perhatian. Lokasinya yang berada di daerah ketinggian Kota Bandung, menambah suasana cozy ketika nongkrong di tempat tersebut. Tidak hanya itu, disamping ada makanan, minuman, dan pameran seni, disini juga terdapat sebuah tempat bagi pengunjung yang ingin melakukan pertunjukan, baik itu pertunjukan music, seminar, dan lain sebagainya.

Penasaran? Langsung datang ke Kopi Selasar, Sunaryo Cafe Art & Gallery di Jl. Bukit Pakar Timur no 100. Dago atas. Bandung.

7. Kafetaria170

Kafetaria170 Bandung
Foto: http://www.tesyasblog.com/

Kafetaria170 adalah salah satu tempat nongkrong yang juga sangat menarik untuk dikunjungi. Di tempat ini, berbagai menu makanan bisa langsung dipesan dan dinikmati. Berbagai menu makanan khas Nusantara maupun Asia tersedia di tempat ini dengan penyajian yang fresh dan juga sangat lezat.

Bagi anak nongkrong yang ingin menghabiskan waktu luangnya disini, akan sangat dimanjakan dengan desain interior Kafetaria170 tersebut. Tempatnya yang cukup luas dengan design industrial membuat siapa saja betah berlama-lama di tempat ini. Bahkan, bagi mojang jajaka Bandung bisa sangat nyaman untuk bersantai atau hang out ria bersama di tempat ini.

Jadi, tunggu apalagi? Ayo segera ajak teman dan nongkrong di Kafetaria170 yang beralamat di Jl. Pasir Kaliki No. 170, Sukajadi Bandung.

8. Kedai Ling-ling

Kedai Ling-ling
Kedai Ling-ling | Foto : http://www.heytheresia.com/

Kedai Ling-ling merupakan salah satu tempat nongkrong di Bandung atau hangout anak muda Bandung, terutama bagi anak muda yang gemar dengan serba-serbi makanan khas Jepang. Disini, ragam menu makanan khas Jepang tersedia dengan citarasa yang sangat lezat, seperti okonomiyaki crab, ramen, takoyaki, dan lain sebagainya. Selain itu, ada juga menu dessertnya yang terkenal hingga ke seluruh penjuru anak muda Bandung.

Ada dua alamat yang bisa dikunjungi oleh para pelanggan Kedai Ling-ling di Kota Bandung, yaitu di Jl. Cihampelas Bandung dan di Jl. Sukajadi. Keduanya sama-sama nyaman dan tetap menyajikan menu makanan yang lezat, sehingga mau dimana pun Kedai Ling-ling tetap cocok untuk dijadikan sebagai tempat nongkrong asyik di Kota Bandung.

9. Braga Punya Cerita Resto

Braga Punya Cerita Resto
Braga Punya Cerita Resto | Foto : https://www.zomato.com/

Resto yang terbilang cukup baru di Bandung ini ternyata memiliki daya tarik yang luar biasa untuk dijadikan tempat nongkrong asoy. Sama seperti namanya, Braga Punya Cerita resto ini terletak di Jl. Braga yang merupakan kawasan kota tua terkenal di Kota Bandung. Tidak hanya namanya, interior resto ini juga menampilkan berbagai wajah-wajah Jl. Braga dari dulu hingga sekarang.

Ketika memasuki resto tersebut, pengunjung akan disambut dengan nuansa tempo dulu yang jadul namun tetap modern. Nuansa seperti ini, sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong yang pastinya memakan waktu yang cukup lama, namun tetap nyaman berlama-lama.

Sebagai resto, tentu banyak menu makanan yang disajikan di tempat ini, seperti makanan khas Nusantara, makanan Jepang autentik, hingga makanan western yang saat ini masih banyak digilai. Harganya pun cukup bersahabat, makanan disini dibandrol mulai dari Rp 20.000 dan untuk harga minuman dibandrol dari mula Rp 17.000 hingga Rp 25.000. Ada satu minuman yang wajib dicoba ketika berada di Braga Punya Cerita ini, yaitu Kopi Gunung Es.

Penasaran? Segera kunjungi Braga Punya Cerita Resto di Jl. Braga No. 64 Bandung.

10. Two Cents Coffe

Two Cents Coffe
Foto: https://suwatu.com/

Siapayang tidak tahu tempat ngopi yang satu ini? berbagai kalangan, dari kalangan muda hingga lanjut usia di Bandung tentunya mengetahui tempat ngopi asyik yang satu ini. Tempatnya yang cozy serta menu yang ditawarkan disini pun sangat menggugah selera membuat tempat ini banyak dikunjungi oleh semua kalangan.

Tempat ngopi yang terletak di Jl. Cimanuk No. 2 Bandung, kedai kopi yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong asyik bersama kerabat, kawan, maupun keluarga. Ada dua pilihan tempat yang bisa dipilih untuk para pengunjung, area outdoor maupun indoor. Kedua area tersebut sama-sama sangat nyaman, namun bagi kalangan yang suka merokok tentunya area outdoor menjadi pilihan.

Sebagai coffe shop, ada beragam menu minuman yang bsia dipilih di Two Cents Coffe ini, mulai dari sajian kopi yang ringan hingga yang cukup berat. Semua minuman disini dibandrol dengan harag yang beragam, mulai dari Rp 30.000 hingga Rp 50.000. penasaran? Segera kunjungi tempat nongkrong asyik yang satu ini.

Selesai sudah penjelasan mengenai 10 tempat nongkrong di Bandung yang ngehits dan bikin susah move on yang dapat disampaikan. Selamat nongkrong!

Baca jugaBeginilah Cerita Kerajaan Banten dari Mulai Berdiri Hingga Akhirnya Menjadi Seperti Sekarang Ini!

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *