Menikmati Kehidupan Tak Pernah Berakhir Dengan Kuliner Vegan

2 Likes Comment
karena Kehidupan Tidak Pernah Berakhir

Kehidupan Tak Pernah Berakhir, kata-kata tersebut bukanlah kata puitis atau bagian dari lirik lagu yang kerap dihubungkan dengan penggalan kata-kata bijak. Jauh dari kerangka pemikiran kita, bahwa kata-kata tersebut sebenarnya merupakan salah satu nama dari restoran di Bandung.

Mendengar atau melihat namanya saja, sebuah keunikan tentunya telah melintas di pikiran kita. Bagaimana tidak jika kebanyakan restoran atau tempat makan mengambil satu atau dua kata yang bisa merefleksikan tempatnya. Restoran kali ini justru memilih frasa panjang yang lebih dari dua kata. sebuah bukti lain dari kota Bandung yang melekat dengan sebutan kota kreatif, unik, menarik dan hal lain yang tak habis dibicarakan.

Surganya Para Vegan

Restoran yang berada di Jalan Padjadjaran no. 63 ini, telah dikenal oleh kaum vegan sebagai surganya kuliner. Betapa tidak, menu yang disediakan di Rumah Makan Kehidupan Tak Pernah Berakhir ini memang dikhususkan bagi mereka yang vegetarian atau hanya memakan sayur-sayuran. Meski pun banyak juga pengunjung di luar vegan yang sengaja datang ke tempat ini untuk menikmati menu-menunya.

Konsep dasar dari tempat ini sebenarnya tidak hanya menyangkun kaum vegetarian. Namun, lebih pada penyediaan dan sosialisasi menu makanan sehat melalui protein nabati atau sayur-sayuran. Dengan kata lain, pemenuhan nutrisi berupa protein sebenarnya bisa dengan mudah didapat hanya dengan mengonsumsi sayur-sayuran. Dengan kata lain, ada fungsi edukasi bagi warga akan kesalahan pemikiran tentang protein tinggi yang lebih banyak didapat pada jenis daging-dagingan.

Selain itu, makan sehat dengan sayuran bukan hanya mudah didapat karena ketersediaannya melimpah, tetapi juga lebih murah untuk didapatkan. Karenanya, jangan heran jika tempat ini mematok harga yang bisa dibilang sangat terjangkau.

Keunikan lainnya, masakan rumahan justru banyak didapat di tempat ini. keunikan seperti ini jugalah yang menjadi daya tarik restoran ini. Jika banyak restoran yang menyajikan menu-menu modern atau menu barat sebagai sajian utamanya, maka menu rumahan di restoran ini justru dijadikan sebagai pemikat utama. Dan hal tersebut bisa dianggap sebagai keberanian dalam berusaha.

Tertarik untuk menikmati menu dan situasi di Kehidupan Tak Pernah Berakhir? Datang saja ke Bandung dan kunjungi langsung alamat di atas.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *