Berwisata Sejarah ke Monumen Perjuangan Rakyat

4 Likes Comment
Monumen Bandung Lautan Api

Anda ingin berwisata sejarah bersama keluarga terutama anak-anak? Jika ya, rasanya Monumen Perjuangan Rakyat ini cocok dijadikan pilihan. Dalam artikel ini, penulis akan berbagi informasi tentang monument yang satu ini. mari simak informasinya berikut.

Berwisata Sejarah ke Monumen Perjuangan Rakyat

Lokasi Monumen Perjuangan di Bandung

Monumen Perjuangan Rakyat ini berada tepat di sebelah Gedung Sate. Jika Anda berdiri di plasa monument ini, Anda bisa melihat Gedung Sate secara jelas. Diantara Gedung Sate dan monumen ini ada taman kota, lapangan Gasibu, jalan Surapati, dan jalan Diponegoro. Sebelah Timur monument ini adalah Gedung Pertamina sedangkan di sebelah barat gedung Telkom.

Monumen Perjuangan rakyat ini merupakan salah satu kebanggaan masyarakat Bandung karena menjadi sebuah manifestasi rakyat Bandung yang telah mempertahankan kemerdekaan Negara Indonesia dan mengusir penjajah dari bumi Parahyangan. Di monumen ini terlihat relief-relief yang menggambarkan perjuangan rakyat Bandung dalam melawan penjajah.

Jika Anda berkunjung ke sini bersama keluarga terutama anak-anak, Anda bisa sekaligus memperkenalkan sejarah Indonesia pada mereka. Jika Anda merasa belum cukup untuk mengenalkan sejarah pada anak-anak Anda, di sekitar kawasan ini tepatna di jalan Diponegoro juga terdapat museum Geologi yang bisa Anda jadikans ebagai tempat wisata sejarah selanjutnya bersama keluarga.

Berbagai Aktivitas di Monumen Perjuangan Bandung

Di monument ini, ada banyak aktivitas yang sering dilakukan oleh masyarakat sekitar. Tempat ini sering dijadikan berbagai acara seperti acara musik atau pasar malam. Tak hanya itu, di sini juga banyak aktivitas yangs erring dilakukan masyarakat sekitar seperti jalan-jalan sore, olahraga pagi, atraksi motor, dan sebagainya. Ada juga yang hanya duduk-duduk sambil menyuapi anaknya makan atau bermain gadget.

Tempat ini rasanya cocok untuk untuk menghabiskan santai sambil jalan-jalan sore bersama keluarga.  Di sekitar monumen ini ada juga pohon palem botol yang berjejer dan mengubungkan antara Monumen Perjuangan Rakyat dan jalan Surapati. Banyak pengunjung yang duduk-duduk di bawah pohon pale mini sambil berkumpul atau sekadar nongkrong.

Jika hari Minggu iba, monumen ini akan banyak dikunjungi karena adanya pasar kaget Gasibu. Masyarakat sekitar sering memanfaatkannya untuk duduk-duduk sambil menikmati sarapan atau melepas lelah selepas berolahraga.

Itulah sekilas informasi tentang salah satu monumen bersejarah di Bandung. Anda tertarik mengunjungi Monumen Perjuangan Rakyat ini? Ayo, tunggu apalagi? Kunjungi Bandung sekarang.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *