Liburan ke Bandung di Kawasan Lembang yang Mengasyikan

4 Likes Comment
Liburan ke Bandung di Kawasan Lembang yang Mengasyikan

Liburan ke Bandung di kawasan Lembang sebagai wisata alam untuk mencari suasana pegunungan dan udara yang sejuk adalah pilihan yang tepat. Kawasan Lembang merupakan daerah dataran tinggi. Wajar kalau bentang alamnya begitu mempesona. Jaraknya pun tidak terlalu jauh dari pusat Kota Bandung.

Jarak kawasan Lembang dari Kota Bandung sekitar 21 km. Terbilang dekat. Infrastruktur jalan sangat memadai. Tersedia juga sarana kendaraaa umum yang menuju kawasan ini. akomodasi hotel dan penginapan dari berbagai kelas tersedia untuk para wisatawan yang datang.

Liburan ke Bandung di Kawasan Lembang yang Mengasyikan

Tujuan utama yang biasa dituju pada saat liburan ke Bandung di Kawasan Lembang yaitu Gunung Tangkuban Perahu. Jarak dari pusat Kota Bandung memang relatif jauh, sekitar 30 km. Di sekitar Gunung Tangkuban Perahu banyak titik-titik destinasi menarik yang siap dinikmati oleh wisatawan. Ada Kawah Ratu, Kawah Upas, Kawah Domas dan Kawah Jurig.

Observatorium Bosscha merupakan observatorium tertua di Indonesia yang didirikan pada 1923. Pengunjung dapat berkesempatan untuk melakukan pengamatan benda-benda antariksa seperti satelit, bintang dan planet. Observatorium ini buka mulai pukul 9 pagi hingga pukul 1 siang untuk sesi pertama. Untuk sesi kedua, observatorium buka mulai pukul 5 sore hingga pukul 8 malam.

Untuk memenuhi liburan ke Bandung di kawasan Lembang dengan nuansa penuh keromantisan dapat mengunjungi Sapu Lidi. Lokasinya berada di Jl. Sersan Bajuri kompleks Graha Puspa. Tempat yang pas bagi pasangan yang sedang penuh dengan gelora asmara dan cinta. Sapu Lidi bernuansa pedesaan, dikelilingi oleh sawah dan danau sehingga menciptakan panorama alam yang indah dan mempesona. Pengunjung bersama pasangan bisa mencoba berkeliling danau menggunakan perahu. Terdapat hotel juga untuk melepas lelah setelah seharian beraktifitas.

Maribaya merupakan sebuah taman hutan alam. Di tempat ini terdapat air terjun dan pemandian air panas. Pemandangan di sini juga terlihat indah. Bahkan obyek wisata Curug Omas bisa terlihat jelas dan indah dari Maribaya. Kawasan Maribaya ini cukup luas. Untuk menyegarkan badan di udara yang sejuk dan dingin dapat mampir ke warung untuk minum-mnuman penghangat badan seperti bandrek atau bajigur.

De’Ranch terdengar seperti nama asing. Tempat wisata ini bernuansa ala koboi Amerika. Cocok untuk liburan ke Bandung bersama keluarga. Di tempat ini tersedia banyak aneka permainan seperti memancing, kereta powpow dan berkuda. Tersedia juga jajanan khas Bandung.

Liburan ke Bandung di kawasan Lembang memang lebih menonjolkan wisata alam. Jadi, mengajak anggota keluarga besar Anda adalah keputusan yang tepat untuk berlibur di kawasan berudara sejuk ini.

You might like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *